9 Ruas Jalan Tol Baru Difungsikan Jelang Natal dan Tahun Baru 2023
22 Desember 2022
9 Ruas Jalan Tol Baru Difungsikan Jelang Natal dan Tahun Baru 2023

Guna mendukung kelancaran lalu lintas pada masa libur Natal dan Tahun Baru 2022/2023, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan bahwa Kementrian PUPR sudah menyiagakan jalan tol yang operasional sepanjang 2.578 km dan jalan nasional (non tol) sepanjang 46.690 km.


Hal ini disampaikan pada Rapat Koordinasi Kesiapan Nataru 2022/2023 bersama Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, serta perwakilan Kementerian/Lembaga terkait. 


Kementrian PUPR juga akan mengoperasikan secara fungsional 7 ruas jalan tol baru di Pulau Jawa dan 2 ruas jalan tol fungsional di Sumatera. Adapun ruas jalan baru yang akan difungsionalkan untuk mendukung lalu lintas Natal dan Tahun Baru 2022/2023 adalah

  1. Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Seksi 2 dan 3 Ranca Kalong-Sumedang, Sumedang–Cimalaka, 21 km)

  2. Tol Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Seksi 2A Jaka Sampurna – Kayuringin – Ujung, 4,8 km).

  3. Tol Krian-Legundi-Bunder-Manyar (Tahap 1 Junction Wringanom, 7,4 km)

  4. Tol Semarang Demak (Seksi 2 Sayung – Demak, 16,31 km)

  5. Tol Cinere - Jagorawi (Seksi 3A Kukusan – Cinere, 3 km)

  6. Tol Ciawi – Sukabumi (Seksi 2 Cigombong – Cibadak, 11,9 km)

  7. Tol Jakarta Cikampek Selatan (Segmen Sadang – Kutanegara, 8,5 km).

  8. Tol Sigli - Banda Aceh (Seksi 5 dan 6 Blang Bintang – Kutobaro – SS Baitussalam, 12,3 km)

  9. Tol Kuala Tanjung Tebing Tinggi – Parapat (Seksi 1 Tebing Tinggi – Indrapura, 20,4 km).

Pada kesempatan tersebut, Menteri Basuki juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak hanya memanfaatkan jalan tol sebagai jalur lalu lintas Nataru, tetapi juga jalan-jalan nasional yang rata-rata sudah dalam kondisi kemantapan 91,8 persen.



Sumber Gambar : Dok. PT Jasa Marga (Persero) Tbk.)

Berita Lainnya


back to top

Indomobil Hino Group

PT Indomobil Prima Niaga

PT Indomobil Cahaya Prima